Kamis, 31 Desember 2015

Catper Lombok 3 : Surga salah paham..

Tujuan kedua pada hari pertama di Lombok adalah pantai Surga. Pantai ini direkomendasikan saudara saya karena selain keindahannya yang mendapat julukan pantai Surga, tapi juga karena letaknya sejalur dengan pantai Pink atau Tangsi. Dari artikel-artikel mengenai pantai Surga, saya mendapat informasi bahwa jalan menuju kesana relatif sulit. Minim petunjuk dan jalannya rusak.

Namun itu wajar karena untuk mencapai surga, kita harus menempuh ujian yang berat (duh analogi ini berlebihan nggak sih?)  Beberapa orang menulis, untuk mencapai pantai Surga, kita harus menempuh bukit neraka. Hihi, sepertinya orang Sasak memiliki analogi menarik mengenai keindahan alamnya. Selain pantai Surga-bukit neraka ini, mereka juga punya istilah bukit Penyesalan dan bukit Penderitaan pada jalur pendakian menuju puncak Rinjani..

Kembali ke perjalanan menuju pantai Surga.. Benar, jalan menuju kesana termasuk sulit. Tapi memang rata-rata jalan di kawasan Lombok Timur masih rusak parah. Apalagi jalan-jalan di pedalaman (benar, jalan menuju kesana melintasi pedalaman lombok) yang masih berbatu, banyak lubang & genangan. Selayaknya jalan-jalan perintis di dalam hutan. Menurut saya, motocross lebih cocok digunakan di medan ini daripada motor matic yang kami gunakan.

Surga Kaliantan 04
Menuruni bukit berbatu..

Surga Kaliantan 03
Saat mendaki saya harus turun dulu dari motor..

Keadaan ini diperparah dengan minimnya petunjuk jalan menuju kesana. Walhasil kami harus berkali-kali bertanya kepada penduduk setempat. Oh iya, jika hendak menanyakan jalan usahakan untuk turun dan mematikan mesin motor terlebih dahulu, atau kita akan dinilai sombong oleh warga setempat.

Jalan menuju pantai Surga itu sendiri tidak tepat berada di jalur jalan utama. Agak naik ke bukit berkerikil dan semakin lama jalannya semakin parah. Akhirnya setelah beberapa kali ragu, mengambil keputusan saat persimpangan jalan dengan sok tau (karena tidak ada petunjuk jalan dan orang yang bisa ditanyai serta Google Maps di ponsel yang lemot) kami berhasil mencapai pantai Surga dengan selamat meski pantat, pergelangan kaki, dan punggung lumayan pegal.

Surga Kaliantan 00
Keluar dari jalur utama, menyusuri jalur kerikil

Surga Kaliantan 02
Mendakit bukit, lewati lembah sepanjang jalur kerikil..

Pantai Surga, sesuai dengan namanya memang luar biasa indah. Dan terpencil. Sejauh ini, inilah tempat paling indah yang pernah saya datangi. Sungguh perjuangan mencapai pantai ini terbayar (dengan baik, it's a good deal ! ). Mungkin benar petuah yang mengatakan bahwa tempat-tempat indah di Indonesia itu tempat yang sulit didatangi. Butuh perjuangan ekstra untuk mencapainya, dan pantai ini tentu saja termasuk didalamnya.

Pantai ini dikelilingi perbukitan landai dengan rumah penduduk yang jarang-jarang. Daerah sekitar pantai memang sudah banyak terdapat "jalan setapak" selebar bekas jalur ban kendaraan roda empat. Meskipun demikian, tetap saja gelombang batu dan tanah yang gembur (sehingga kendaraan mudah terjebak dalam genangan) mendominasi kondisi jalan disekitar daerah ini. Untung saja saya datang ketika hari cerah. Tidak terbayang jika cuaca buruk, pasti butuh ekstra usaha lagi untuk mencapai tempat ini.

Surga Kaliantan 05 a
Banyak jebakan betmen beruba kubangan-kubangan kecil sepanjang jalan

Salah satu keunikan pantai ini adalah pasirnya yang berbentuk seperti merica. Butirannya cukup besar sehingga terasa kasar. Pasirnya juga gembur, mudah ambles setelah terinjak kaki. Pemandangan dari ujung Timur Laut pulau Lombok ini benar-benar indah. Langit cerah, laut biru, pasir cokelat keputihan, dataran hijau. Anugrah luar biasa yang membuat saya tidak henti mengucap syukur kepada Yang Maha Kuasa dalam tiap langkah saya di tempat itu.

Selain itu, ketidaaan orang lain saat kami berkunjung kesana membuat saya berhalusinasi dan menjelma Robinson Crusoe atau Jack Sparrow selama beberapa saat. Karena tidak ada orang lain, saya jadi berasa jadi orang pertama yang menemukan pantai ini! Berada di pantai perawan pada pulau terasing! Sensasi yang aneh tapi luar biasa menyenangkan!

Surga Kaliantan 07
Sepi !!! Jadi serasa pantai pribadi ;)

Surga Kaliantan 11
Salah satu spot sejuta umat di pantai ini, namun tetap terasa seperti pantai perawan..

Surga Kaliantan 10
Pasir yang seperti merica, tapi biarkanlah pasir unik ini berada ditempatnya.. take nothing but pictures.

Update: Belakangan saya baru tahu jika ketika itu saya nyasar. Tempat ini ternyata bukan pantai Surga tapi pantai Kaliantan (gubrak!). Tapi sebodo amat. Toh keindahan pantai ini juga pantas disebut sebagai pantai Surga (nggak mau malu), sebab inilah salah satu spot terbaik yang pernah saya kunjungi sampai saat ini.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar